Buka Rakorwil LDII Sumsel, SA Supriono Resmikan Masjid Miftahul Huda

Buka Rakorwil LDII Sumsel, SA Supriono Resmikan Masjid Miftahul Huda

KARANG SARI harianbanyuasin com Hadiri dan membuka langsung Rapat Koordinasi Wilayah Rakorwil Lembaga Dakwah Islam Indonesia LDII Propinsi Sumatera Selatan Sekretaris Daerah Sekda Propinsi Sumatera Selatan Ir Suman Asra Supriono resmikan masjid Miftahul Huda
Bertempat di Desa Karang Sari Kecamatan Karang Agung Ilir pada Sabtu 19 3 22 kegiatan peresmian masjid Miftahul Huda bersamaan dengan penandatanganan 8 plakat masjid LDII lainya sekaligus dilakukan Panen Raya Padi Sawah Pasang Surut di desa tersebut
Disampaiakan Sekda Propinsi Sumsel Ir SA Supriono dalam sambutanya mengatakan Dalam agenda itu dia mewakili Gubernur Sumsel yang berhalangan hadir karena padatnya jadwal kegiatan menyampaiakan permohonan maaf karena sebenarnya pak gubernur ingin sekali hadir dalam kegiatan tersebut
Dimana dalam kegiatan yang disampaikan oleh pengurus LDII ada 3 agenda kegiatan yakni Pembukaan Rakorwil LDII Sumsel Peresmian Masjid Miftahul Huda dan Panen Raya Padi Sawah Pasang Surut Sesuai dengan apa yang disampaikan oleh ketua ketua LDII tadi tujuan Rakorwil sebagai koordinasi kerja untuk lebih maju lagi terutama dalam hal pembangunan terangnya
Oleh karena itu dalam pembangunan dia menjelaskan siapapun pemimpinnya tujuan yang ingin dicapai hanya 5 hal pertama adalah cukup pangan kedua cukup sandang ketiga cukup papan empat cukup kesehatan dan kelima adalah cukup pendidikan Itulah kunci penting dalam pembangunan dan untuk mencapai itu semua harus banyak pernak perniknya ujarnya
Pernak pernik itu seperti programnya mandiri pangan irigasi jalan yang bagus Puskesmas yang tersedia dan nakesnya yang banyak dan duitnya juga banyak untuk mencapai pembangunan yang dimaksud itu itu salah satu poin penting yang harus dirumuskan untuk mencapai semua pembangunan tersebut ungkapnya
Lanjutnya Alhamdulillah allah memberikan rezeki yang banyak kepada jemaah LDII hingga bisa membangun masjid sebesar ini dan pemerintah sangat mengapresiasi atas apa yang telah di lakukan LDII karena sudah banyak sekali partisipasinya terhadap pemerintah seperti membangun masjid di beberapa tempat itu
Terakhir inilah tujuan Rakorwil dalam berorganisasi adalah sebagai kegiatan untuk merumuskan tujuan kerja dimana apa yang sudah dicapai dan belum dicapai pada Rakorwil Catur Wulan sebelumnya untuk di evaluasi kembali agar semua program program bisa tercapai atau ada yang perlu ditingkatkan lagi sampainya
Sementara itu Ketua DPD LDII Kabupaten Banyuasin Isnaini Nugroho usai kegiatan mengungkapkan terimakasih atas kehadiran Ketua DPW LDII sumsel Ir Ramang Padamulya Ketum DPP LDII yang wakili Ketua DPP LDII bidang Pengabdian Masyarakat Prof Dr Ir H Rubiyo M Si Kepala Dinas Pertanian dan Ketua DPRD Banyuasin serta seluruh unsur tripika Kecamatan Karang Agung Ilir
Karena melalui kegiatan itu dengan dihadiri oleh tokoh tokoh besar tersebut pihaknya banyak mendapatkan ilmu pengetahuan semoga kedepannya pihaknya dari LDII khususnya DPD LDII Kabupaten Banyuasin dapat lebih banyak lagi memberikan kontribusi kepada masyarakat dimana daerah Kabupaten Banyuasin yang saat ini sudah dikenal sebagai lumbung pangan semoga pihaknya juga dapat memajukan pertanian yang ada disana sebagai sumbangsih LDII untuk bangsa terangnya
Dimana dalam hal ini peningkatan produksi padi itu termasuk salah satu dalam klaster program DPP LDII dimana pihaknya akan selalu mendukung program dan gerakan pemerintah Kabupaten Banyuasin Dengan selalu memberikan sumbangsih maupun koordinasi baik kepada pemerintah ormas karena LDII adalah salah satu bagian dari masyarakat Banyuasin ungkapnya son

Sumber: