Hasil BTC 2024: Fikri/Bagas Menang Samakan Kedudukan, Tim Putra Indonesia vs China 1-1

Jumat 16-02-2024,16:43 WIB
Reporter : Yanti
Editor : Yanti

MALAYSIA, HARIANBANYUASIN.COM - Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana berhasil menyamakan skor 1-1, setelah berhasil mengalahkan He Ji Ting/Ren Xiang Yu, Jumat 16 Februari 2024.

Kemenangan Fikri/Bagas ini menjadi poin pembuka bagi tim putra Indonesia yang sebelumnya di partai pembuka harus tertinggal 0-1.

Tertinggal 0-1 atas China, Fikri/Bagas mampu membalas dan menyamakan poin menjadi 1-1.

BACA JUGA:Hasil BATC 2024: Laga Pertama Chico Kalah, Tim Putra Indonesia Tertinggal 0-1 Atas Tim China

BACA JUGA:Hasil BATC 2024: Ester Nurumi Tutup Kemenangan 3-0, Tim Putri Indonesia ke Semifinal

Dalam pertandingan ini, Fikri/Bagas bermain apik dengan meminimalisir kesalahan-kesalahan sendiri.

Keduanya mampu menundukan ganda China itu dalam permainan straight game, 21-19, 21-19.

Mengulas pertandingan, di gim pertama, sempat tertinggal 14-17, Fikri/Bagas berhasil mengejar hingga akhirnya berhasil menutup gim pertama dengan menang 21-19.

BACA JUGA:Hasil BATC 2024: Lanny/Ribka Kalahkan Ganda Putri Nomor Satu Malaysia, Indonesia Unggul 2-0

BACA JUGA:Hasil BATC 2024: Putri KW Raih Poin Pertama untuk Tim Putri Indonesia

Di gim kedua, Fikri/Bagas bisa mempertahankan momentum kemenangan di gim pertama.

Ganda putra Indonesia itu unggul di interval 11-9.

Leading di interval terus berlanjut hingga mendekati akhir gim, Fikri/Bagas yang sudah bermain nyaman dengan cepat memperoleh poin demi poin.

BACA JUGA:Ranking FIFA Indonesia Naik 4 Peringkat, Sekarang di Peringkat Segini

BACA JUGA:BATC 2024: Fikri/Bagas Menyerah Kalah, Tim Putra Korea Samakan Skor 1-1

Kategori :