PALEMBANG, HARIANBANYUASIN.COM - Program bedah rumah dan bantuan sanitasi se-Sumsel yang diinisiaso Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni dalam waktu dekat akan segera dilaunching.
Hal itu terungkap saat digelarnya rapat persiapan kegiatan bedah rumah yang dipimpin langsung Pj Gubernur Sumsel, Senin 12 Februari 2024.
Fatoni mengatakan dalam pelaksanaan program bedah rumah akan didanai dari APBD, APBN atau bantuan stimulan perumahan swadaya dari Kementerian PUPR, CSR BUMN/BUMD maupun swasta dan Baznas yang beroperasi di masing-masing wilayah.
BACA JUGA:Buaya Muara Kembali Hebohkan Warga Pulau Rimau Banyuasin
BACA JUGA:Bikin Bangga ! Atlet Asal Pulau Rimau Banyuasin Raih Prestasi di Kejuaraan Pencak Silat IPSI Sumsel
Selain program bedah rumah, Pemprov Sumsel juga terus berupaya menurunkan angka kemiskinan di Provinsi Sumsel melalui pemberian bantuan sanitasi serentak.
Nantinya bantuan ini akan diberikan secara simbolis oleh Ketua Umum TP PKK Pusat Tri Tito Karnavian.
“Jadi Bupati maupun Walikota silakan menyampaikan dalam forum ini berapa tota rumah yang akan dibedah," ungkapnya.
BACA JUGA:Mengedarkan Sabu, Nenek-nenek di AK Bakti Banyuasin Ditangkap, Ini Barang Bukti yang Diamankan
BACA JUGA:Simpan Sabu, Warga Pangkalan Balai Banyuasin Diciduk Satresnarkoba Polres Banyuasin
"Selain bedah rumah bapak/ibu Bupati/ Walikota juga menyiapkan bantuan sanitasi berupa kloset atau perbaikan WC di kabupaten/kota masing-masing,” ucap Fatoni.
Fatoni mengatakan terkait perbaikan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) ini meliputi atap, lantai dan dinding (aladin).
Terlebih, sesuai arahan dari Mendagri Tito Karnavian bagi pemerintah provinsi dan pemerintah kabupaten/kota untuk memberikan bantuan sanitasi dalam bentuk pembangunan WC.
BACA JUGA:Banyuasin Gelar Apel Pasukan Pengamanan Pemilu 2024
BACA JUGA:Bawaslu Banyuasin Hentikan Penanganan Dugaan Pelanggaran Pidana Pemilu