BACA JUGA:FKKDI Kabupaten Banyuasin Dikukuhkan, Ini Daftar Lengkap Kepengurusannya
"Selanjutnya kita juga sudah benahi irigasi 119.000 meter maju se-Sumsel. Inilah bentuk komitmen kita," tambahnya.
Namun demikian wilayah yang luas ditambah irigasi yang banyak diakuinya juga belum cukup untuk memaksimalkan peningkatan produktivitas pangan petani.
Apalagi Sumsel ditugaskan menjadi daerah penyangga pangan nasional dengan tambahan produksi 200.000 ton lagi dari pusat.
" Kalau untuk kebutuhan Sumsel setahun 500.000 ton kita sudah lewat. Tapi kita ditugaskan meningkatkan produksi 200.000 ton lagi dari produksi kita 3 juta ton. Tak mungkin Gubernur, Bupati bekerja sendiri. Tapi yang sangat kita perlukan saat ini adalah semangat petani," jelasnya.
Karena itu pula untuk menyemangati petani, Gubernur Herman Deru hadir langsung menyerahkan bantuan sarana dan prasarana pertanian Pemkab OKU Timur pada petani.
"Makanya ini Bupati membagikan alsintan, alat pertanian untuk petani. Dan tadi ada beberapa kabupaten lain juga yang dibantu juga sehingga peralatan petani cukup," jelasnya.
Beberapa peralatan pertanian yang diserahkan secara simbolis itu diantaranya meliputi combine harvester, traktor roda 4 (Pemprov).
Rice milling unit (RMU) (Pemprov), traktor roda 2, rice transplanter. Pompa air, cultivator, pupuk organik cair, benih padi. Benih sayuran, jalan usaha tani, listrik masuk sawah, dan bibit duku.*