BACA JUGA:Kalah di Perempat Final Korea Open 2023, Putri Kusuma Wardani: Saya Banyak Tertekan
Terlebih status sebagai pasangan nomor satu dunia dan unggulan pertama di Korea Open 2023, FajRi harus memenangkan pertandingan sore nanti.
Apalagi, harapan Indonesia untuk meraih gelar juara di level Super 500 itu hanya tertumpu pada pemain Pelatnas itu.
Sama halnya dengan lawannya, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae juga memiliki target yang sama.
Tampil di hadapan publik Jinnam Stadium, pebulutangkis Korea itu juga ingin membuktikan diri mampu tampil sukses di semifinal Korea Open 2023.
Untuk diketahui, Fajar/Rian berhasil lolos ke semifinal Korea Open 2023 usai mengalahkan pasangan Malaysia Goh Sze Fei/Nur Izzuddin dua gim langsung 21-9, 23-21.
Sementara Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae berhasil mengalahkan pasangan Jepang, Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi.*