Warga di Desa di Kabupaten Banyuasin Ini Menantikan Lampu Jalan
Ruas Jalan Sebokor-Rimba Jaya Kecamatan Air Kumbang yang belum memiliki penerangan --
“Memang jalan ini relatif aman dari tindak kriminalitas, namun ada baiknya jika mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan terjadi," ujarnya, Jumat 10 Februari 2023.
"Kalau ada lampu di sepanjang jalan ini tentu tidak ada lagi ketakutan menjadi korban kejahatan ataupun lakalantas. Apalagi kalau malam hari kan sepi, jadi walau kita sudah sering lewat sini, tapi masih saja was-was,” katanya.
Sayangnya, dia mengakui jika ruas jalan alternatif ini butuh pembenahan oleh pemerintah, dan sebaiknya pemerintah segera bertindak terkait sarana infrastruktur.
"Misalnya penerangan jalan, kawasan ini sudah sangat maju, banyak kendaraan yang hilir mudik. Sudah sebaiknya lampu penerangan jalan dipasang demi kenyamanan dan keamanan. Hal ini agar pengguna jalan, termasuk masyarakat di sekitar dapat lebih nyaman saat beraktivitas di malam hari," imbuhnya.
Senada dikatakan Ria (36) warga lainnya, dia mengaku ada banyak sarana infrastruktur yang harus dibenahi oleh pemerintah, salah satunya memang terkait lampu penerangan jalan.
"Ruas jalan disini memang cukup gelap kalau dimalam hari, bahkan was-was saat harus melintas malam-malam. Tapi memang sebaiknya jumlah lampu penerangannya ditambah, agar lebih hidup di malam hari," harapnya.*
Sumber: