Update Rangking BWF, Dua Kali Podium Juara Leo/Daniel Naik ke Posisi 10

Update Rangking BWF, Dua Kali Podium Juara Leo/Daniel Naik ke Posisi 10

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin--Instagram @badminton.ina

PANGKALAN BALAI, HARIANBANYUASIN.COM - Federasi Badminton Dunia (BWF) kembali mengupdate rangking badminton dunia. Per 7 Februari 2023, ada banyak perubahan ranking pemain tiap negara.

 

Yang paling disorot adalah performa ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang dalam dua pekan terahir mampu naik podium juara dua kali, membuat rangking ganda Indonesia itu melesat naik.

 

Rilis BWF, Selasa 7 Februari, Leo/Daniel kini rangkingnya berada di posisi 10 dunia. Yang mana pada pekan lalu berada di rangking 13 dunia. Tentu saja, ini merupakan pencapaian yang sangat gemilang yang diraih oleh keduanya.

 

Mampu menjadi juara di dua pekan berturut-turut, masing-masing di Indonesia Masters 2023 dan Thailand Masters 2023.

 

Meski begitu, untuk rangking pertama dunia hingga saat ini masih dipegang oleh Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardinato dengan mengumpulkan 91.455 poin.

 

Sementara di posisi dua dunia saat ini dipegang pemain Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik dengan 84.518 poin.

 

Dan rangking ke tiga saat ini dipegang oleh Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dengan 80.225 poin. Posisi ini sama dengan posisi rangking yang diupdate BWF pada 31 Januari 2023, lalu.

 

Sumber: