BANNER ASKOLANI 2 PERIODE HL

Ratusan Warga Banyuasin Tertipu Mesin Pengganda Uang AGT

Ratusan Warga Banyuasin Tertipu Mesin Pengganda Uang AGT

PANGKALAN BALAI, harianbanyuasin.com - Kasus investasi bodong alias illegal kembali merugikan ratusan orang.

 

Kali ini website yang  menawarkan investasi dalam bentuk sewa iklan atau yang biasa disebut Advanced Global Technology (AGT) komer berhasil merugikan ratusan warga Banyuasin.

 

Ya, tergiur dengan tawaran keuntungan besar. Aplikasi ini berhasil 'menghipnotis' semua orang dari berbagai kalangan profesi termasuk pejabat, pengusaha, ASN, mahasiswa dan pemuka agama.

 

Namun sayangnya, hingga kini belum ada korban yang melapor ke pihak kepolisian. Sebab sebagian menganggap kerugian tidak terlalu besar.

 

"Untuk di daerah Banyuasin cukup ramai yang ikut investasi berkedok penyewaan iklan tersebut. Kalau yang tergabung di grup AGT Banyuasin sekitar 200 orang lebih," kata salah satu member AGT Maidi, Senin (27/6).

 

Ia mengaku bersyukur berinvestasi pembelian iklan dengan jumlah uang kecil, sehingga tidak terlalu merugikan dirinya.

 

"Saya beli yang kecil tidak terlalu rugi. Kalau kita banyak mengajak teman untuk bergabung dan ia membeli iklan yang harganya mahal malah kita dapat untung," ujarnya.

 

Sumber: