Siswa SMPN 4 Banyuasin 1 Ikuti Penyuluhan Narkoba
MERAH MATA harianbanyuasin com peserta didik satuan pendidikan Sekolah Menengah Pertama Negeri SMPN 4 Banyuasin 1 Kabupaten Banyuasin ikuti penyuluhan Narkoba
Kegiatan yang dilaksanakan oleh Polsek Mariana melalui Pospol Merah Mata pada Sabtu 5 1 di sekolah setempat guna mengajak para siswa agar menjauhi barang terlarang tersebut karena sangat berbahaya
Menurut Kepala SMPN 4 Banyuasin 1 Suyatno SPd MSi penyuluhan narkoba ditujukan pada peserta didik memang sangat penting dilakukan sejak usia SMP guna mangantisipasi jangan sampai pelajar terjebak dengan narkoba
Seiring perkembangan zaman yang semakin modern sangat banyak berita tentang penyalahgunaan narkoba baik yang dilihat di media elektronik maupun media cetak kata dia
Sasaran utama penyalahgunaan Narkoba tersebut kebanyakan dari kaum pelajar sehingga harus diantisipasi sejak dini agar pelajar tidak terjebak dengan barang haram tersebut
Dia berharap para peserta didik khusunya SMPN 4 Banyuasin 1 yang mengikuti kegiatan tersebut dapat menyimak dan mendengarkan materi yang disampaikan dengan baik dan seksama
Para peserta didik diharapkan bisa mengantisipasi serta mengetahui bahaya penyalahgunaan narkoba ujarnya saat dimintai keterangannya oleh Harian Banyuasin tadi malam
Pada penyuluhan Narkoba kata dia dari Polsek Mariana juga menjelaskan sekaligus memperlihatkan berbagai jenis narkoba dan sejenisnya agar para siswa terhindar dari barang haram tersebut
Dia mengucapkan terima kasih atas kegiatan penyuluhan bahaya narkoba bagi remaja yang dilaksanakan oleh Polpos Merah Mata kecamatan Banyuasin 1 muk
Sumber: