Pemantapan Batch 2 PDIP, Askolani: Memasifkan Pergerakan Menangkan Calon Kepala Daerah, Optimis Menang

Rabu 03-07-2024,16:26 WIB
Reporter : Yanti
Editor : Yanti

Surat rekomendasi tertanggal 25 Juni 2024 itu ditandatangani langsung Ketua DPP PDIP Bambang Wuryanto dan Sekjen Hasto Kristiyanto bernomor 6238/IN/DPP/VI/2024.

Tentang instruksi pemantapan batch 2 tim pemenangan daerah pilkada serentak 2024.

Dalam surat rekomendasi itu tercantum nama Askolani sebagai calon Kepala Daerah yang dicalonkan PDIP bersama 4 calon kepala daerah lainnya di Provinsi Sumsel.

Selain Askolani, ada juga Abdiyanto sebagai calon Bupati OKI.

Kemudian, Yulius Maulana sebagai calon Walikota Lahat, Hengki Irawan Calon Bupati OKU Selatan.

Dan Arifa'i yang maju sebagai calon Bupati Empat Lawang.

Dikonfirmasi terkait surat rekomendasi DPP PDIP, Askolani membenarkan hal tersebut.

"Surat rekomendasi sudah saya terima. Tinggal lagi nanti, akan ke Jakarta untuk mengikuti pendidikan pemenangan pilkada serentak yang dilaksanakan DPP PDI Perjuangan," kata Askolani, Selasa 25 Juni 2024.

Tentu saja dengan telah diberikannya restu untuk maju dalam kontestasi di Kabupaten Banyuasin, makin memantapkan langkahnya untuk kembali melanjutkan pembangunan di Bumi Sedulang Setudung.***

Kategori :