"Iya benar, terakhir mamang kami itu memakai baju partai warna putih, celana pendek dan membawa tas ransel," kata Shella.
"Sesuai dengan yang disebutkan orang yang melihat keberadaannya di sekitar jembatan tol Musi Landas," tambahnya.
"Yang melihat ini tidak tahu kalau mamang kami itu tengah dicari, ya jadinya hanya sekedar melihat saja," ujarnya.
Meski baru sebatas kabar, namun Shella mengaku keluarga besar Habilbullah mengaku dapat bernafas lega mengingat kondisinya yang masih hidup.
"Keluarga setelah diberitahukan perihal ini langsung menelusuri sepanjang Jalintim. Tapi keberadannya tidak terlihat lagi," imbuhnya.***