Waspadai Mabuk Durian, Ketahui Tanda-tanda dan Tips Mengatasinya

Minggu 21-01-2024,16:30 WIB
Reporter : Dee
Editor : Fidiani

- Muntah

Muntah adalah reaksi tubuh untuk mengeluarkan zat-zat yang mungkin dianggap sebagai racun.

BACA JUGA:Perbandingan 2 Durian Kualitas Super, Bawor vs Musang King. Kamu Pilih yang Mana?

BACA JUGA:Rahasia Memilih Durian yang Matang, Pedagang Ungkap 6 Tips Jitu untuk Penikmat si Raja Buah

- Reaksi Alergi

Beberapa orang dapat mengalami reaksi alergi setelah mengonsumsi durian, seperti gatal-gatal, bengkak, atau sesak napas.

Tidak semua orang cocok mengonsumsi durian, terutama dalam situasi tertentu. 

Ibu hamil dan menyusui sebaiknya membatasi konsumsi durian karena kandungan gas dalam buah ini dapat memengaruhi kehamilan dan produksi air susu. 

Penderita diabetes juga perlu berhati-hati, karena glukosa dalam durian dapat mempengaruhi gula darah.

Jika Anda merasa mabuk durian, ada beberapa tips alami yang dapat membantu meredakan gejalanya:

1. Air dari Cekungan Durian

Minum air yang dituangkan di cekungan kulit durian dapat membantu meredakan gejala mabuk dan mengurangi sensasi mual.

2. Buah Manggis

Mengonsumsi buah manggis dipercaya dapat mengurangi gejala mabuk durian yang tidak menyenangkan.

3. Air Garam Hangat

Air putih hangat dengan sedikit garam juga dapat membantu mengurangi sensasi mabuk durian.

Kategori :

Terpopuler