PANGKALAN BALAI - Dinas Kesehatan Kabupaten Banyuasin melalui Puskesmas Pangkalan Balai memberikan respons cepat terhadap laporan masyarakat terkait Sri Hening yang menderita penyakit misterius.
Sri Hening langsung dijemput dengan ambulans Puskesmas Pangkalan Balai untuk dirujuk ke RSUD Banyuasin.
Kepala Puskesmas Pangkalan Balai, dr Nilawati MKM mengatakan, setelah mendapatkan laporan, pihaknya langsung bergerak cepat membawa Sri Hening ke RSUD Banyuasin.
BACA JUGA:Kisah Perjuangan Sri Hening Warga Banyuasin Sumatera Selatan yang Menderita Penyakit Misterius
BACA JUGA:Penuhi Kebutuhan Pupuk Subdisi Tahun 2023, Ini yang Dilakukan Penyuluh Pertanian di Banyuasin
"Adanya informasi itu, kami langsung berkomunikasi dengan bidan desa dan langsung membawa pasien ke RSUD Banyuasin," ujarnya.
Terkait penyakit misterius yang diderita pasien, pihaknya masih berkomunikasi dengan dokter bedah RSUD Banyuasin.
"Masih diperiksa oleh dokter yang menanganinya. kemungkinan pasien menderita mastitis," ujarnya.
BACA JUGA:Pemkab Banyuasin Buka Lelang Lima Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama, Ini Persyaratan Lengkapnya !
BACA JUGA:Luar Biasa ! Dua Siswa SDN 1 Suak Tapeh Banyuasin Raih Juara 2 Batavia Utara Championship
Ia menyebutkan, Sri Hening memang tidak memiliki BPJS kesehatan.
Namun, Puskesmas Pangkalan Balai telah membantu mengurus BPJS untuk Sri Hening.
Saat ini, BPJS Sri Hening sudah aktif otomatis.
BACA JUGA:Pemkab Banyuasin Gelar Job Fair, Tersedia 532 Lowongan Kerja