Besok Hujan Diprediksi Masih Mengguyur Wilayah Sumsel, Cek Potensi Hujan di Kotamu

Senin 27-02-2023,21:54 WIB
Reporter : Yanti
Editor : Yanti

PANGKALAN BALAI, HARIANBANYUASIN.COM - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi sejumlah wilayah di Indonesia akan diguyur hujan, Selasa 28 Februari 2023.

 

Termasuk di wilayah Sumatera Selatan (Sumsel), hampir seluruh kabupaten/kota di Bumi Sriwijaya masih akan diguyur hujan dengan intensitas ringan-lebat.

 

Bukan hanya itu, di laman resmi BMKG, juga dikeluarkan peringatan dini cuaca. Hujan yang diprediksi akan turun dengan intensitas sedang-lebat dengan disertai kilat/petir dan angin kencang berdurasi singkat pada pagi-sore hari.

 

Yakni berpotensi terjadi di wilayah Kabupaten Musi Banyuasin, Banyuasin, Palembang, OKI, Ogan Ilir, Muara Enim, OKU Selatan. Kemudian Lahat, Musi Rawas Utara, Musi Rawas, Lubuk Linggau, Empat Lawang. Prabumulih dan Pagaralam.

 

Kemudian, potensi hujan juga akan terjadi pada malam hari di wilayah Musi Rawas, Empat Lawang, Lahat, Pagaralam, Musi Banyuasin, Banyuasin dan OKI.

 

"Waspada potensi genangan di beberapa wilayah di Provinsi Sumsel," tulis BMKG dalam akun resminya, Senin 27 Februari 2023.

 

Berikut prakiraan cuaca di kabupaten/kota di Provinsi Sumsel:

1. Baturaja, hujan diprediksi terjadi pada siang dan malam hari

2. Indralaya, diprediksi hujan terjadi pada siang dan malam hari

Kategori :