BETUNG, HARIANBANYUASIN.COM - Tahun pembelajaran baru sarana pun baru bagi satuan pendidikan Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 2 Betung Kabupaten Banyuasin.
Sarana baru diperbaiki seperti ruang kelas, kantor dan WC siswa. Sarana yang baik diharapkan dapat menambah semangat dalam pelaksanaan kegiatan belajar mengajar.
Kepala SMPN 2 Betung, Bagiyo SPd mengatakan, sarana yang diperbaiki, seperti ruang kelas, kantor dan WC siswa.
"Alhamdulillah mengawali tahun 2023 warga SMPN 2 Betung dapat menikmati sarana yg selesai diperbaiki masa libur tadi," kata Bagiyo.
Keberadaan sarana baru, dapat memberikan motivasi baru, semangat baru di tahun 2023.
Sarana tersebut mulai dipakai oleh guru dan peserta didik SMPN 2 Betung memasuki semester genap tahun pembelajaran 2022/2023.*