PANGKALAN BALAI, HARIANBANYUASIN.COM - Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) di Banyuasin, terus mengalami peningkatan.
Itu terbukti sampai akhir Oktober 2022 ini, realisasi PBB sudah mencapai Rp 32 miliar lebih.
Hal ini mengalami kenaikan dari realisasi tahun 2021 yang lalu, yang hanya memperoleh 29 miliar.
Kepala Bapenda Banyuasin Roni Utama AP MSi didampingi Kabid Pajak Daerah I Rustam Sani SH MSi mengaku optimis realisasi PBB akan terus bertambah diakhir Desember nanti.
"Kita optimis sektor PBB tahun ini mencapai Rp 33 miliar. Insya Allah akan kita tingkatkan terus," ujarnya Kamis 3 November 2022.
Selain itu, untuk BPHTB dari target Rp 40 miliar saat ini baru tercapai Rp 26 miliar lebih.
"Kalau BPHTB ini tak bisa diprediksi," ujarnya.
Menurut mantan Kadis DPMD ini, dari 11 pajak daerah yang ditarik pemerintah yakni pajak non logam dan batuan sudah mencapai Rp 3.7 miliar.