Irup Hari Pramuka ke 61 Tahun 2022, Herman Deru : Pramuka Wadah Penggemblengan Para Calon Pemimpin Bangsa

Minggu 04-09-2022,17:54 WIB
Reporter : Yanti
Editor : Yanti

OKU SELATAN, HARIANBANYUASIN.COM - Begitu antusiasnya para kwartir cabang gerakan Pramuka se-Sumsel beserta masyarakat  OKU Selatan menyambut kehadirkan Gubernur Sumsel H Herman Deru  yang juga  selaku Ketua Mejelis Pembimbing Daerah Gerakan Pramuka Sumsel pada  Peringatan Hari Pramuka ke 61 tahun 2022 Tingkat Provinsi  Sumsel yang dipusatkan di Pelataran Danau Ranau Kabupaten OKU Selatan, Minggu, 4 September 2022, pagi.

 

Dalam amanatnya ketika menjadi  Inspektur Upacara(Irup) Peringatan Hari Pramuka ke 61 tahun 2022 tersebut Gubernur Herman Deru menegaskan, HUT Pramuka merupakan kegembiraan tersendiri bagi warga Pramuka Sumsel yang digelar denggan  penuh kemeriahaan.

 

"Kegiatan ini juga merupakan  spirit  baru bagi Pramuka  Sumsel yang  menjadi wahana penggemblengan bagi pramuka siaga menjadi penggalang pandega dan pada akhirnya menjadi pemimpin bangsa," katanya. 

 

Herman Deru mengatakan apa yang dilaksanakan saat ini merupakan bagian dari upaya memajukan dan mengembangkan Gerakan Pramuka di Sumsel.

 

"Tema peringatan ini adalah mengabdi tanpa batas untuk membangun ketangguhan bangsa. Tema ini menunjukan tekad kita untuk terus mengabdi tanpa batas di berbagai bidang," imbuhnya.

 

Pada kesempatan itu  Gubernur Herman Deru menambahkan  pada bulan November 2022 nanti Sumsel akan menjadi tuan rumah kegiatan Perkemahan Bakti Satuan Karya Bhayangkara Tingkat Nasional (Pertikaranas) ke IV Tahun 2022, karena itu dia mengajak semua pihak untuk terlibat dalam mensukseskan Pertikarnas tersebut.

 

"Sebagai tuan rumah saya berharap warga Pramuka Sumsel dan kita semua untuk bahu membahu menyukseskan kegiatan tersebut," ucapnya.

 

Apalagi lanjut Gubernur, Sumsel  sebagai provinsi yang kaya dengan keanekaragaman budaya, perlu ditunjukan kearifan lokal yang dimiliki. 

Tags :
Kategori :

Terkait