Dari pantauan, selain Pangkalan Balai, banjir juga merendam puluhan rumah di RT 10,15, Jalan Simpang Kedondong Kelurahan Kedondong Raye dan Jalan Manggus Pangkalan Balai.
Banjir yang terjadi merupakan dampak dari penyempitan aliran sungai akibat padat penduduk serta penyumbatan sampah.
Kepala BPBD Banyuasin Ir Alpian MM mengatakan belum mendapat laporan secara rinci terkait korban banjir. Namun yang pasti kata Alpian, sekitar puluhan rumah yang terdampak.
"Belum terdata untuk lokasi banjir di Pangkalan Balai, Simpang Kedondong, Dusun Baru, Bom Berlian, Jalan Roseli, Simpang Lubuk Saung, Samping Kuliner, Jalan Manggus, dan beberapa titik jalan. Sementara untuk data rumah belum terdata seluruhnya, air sudah mulai surut," singkatnya. (ron)