PANGKALAN BALAI harianbanyuasin com Bimbingan perkawinan angkatan 1 oleh Kemenag Banyuasin melalui Kasi Bimas Kamis 8 7 2021 dilaksanakan KUA Kecamatan Banyuasin III berlangsung di Masjid Nurul Ihsan Remiling Kelurahan Pangkalan Balai Peserta terdiri 15 pasang Calon Pengantin Catin berasal dari wilayah Kecamatan Banyuasin III Kepala Kemenag Banyuasin H Arkan Nurwahidin MPdI menegaskan bimbingan perkawinan untuk menekan tingkat perceraian terutama di masa pandemi Covid 19 Lantas dia mengajak Catin meluruskan niat pernikahan supaya langgeng sampai kakek nenek Kita ajarkan mereka pengetahuan agama peraturan perundang undangan bidang perkawinan Kita ajarkan pula mereka hak suami dan istri masalah kesehatan reproduksi manajemen keluarga dan psikologi perkawinan Mudah mudahan kelak mereka menjadi keluarga yang sakinah mawadah warohmah tegas dia kepada harianbanyuasin com Sementara itu Kepala KUA Kecamatan Banyuasin III Saibi SAg MSi menjelaskan bimbingan perkawinan sebelum Catin menikah diharapkan memberikan ilmu mumpuni tentang pernikahan Selanjutnya bimbingan perkawinan diharapkan dapat memperkecil potensi Kekerasan Dalam Rumah Tangga KDRT Melalui bimbingan ini Catin akan memahami seluk beluk perkawinan termasuk cara mengelola ekonomi rumah tangga Insya Allah mereka sukses dunia akhirat selalu berkomunikasi dengan Allah SWT terang dia Saibi optimis bimbingan perkawinan menjadikan Catin moderat dan berkualitas dapat melaksanakan hak dan kewajiban suami istri sesuai dengan porsi masing masing Narasumber kita hadirkan 8 orang yang berkompeten terdiri 1 Dinas Kesehatan 2 BKKBN dan selebihnya dari Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyuasin pungkas dia myd
Bimbingan Perkawinan Ciptakan Pasangan Moderat
Kamis 08-07-2021,12:51 WIB
Kategori :