BANTU MASYARAKAT SELAMA PANDEMI

Senin 09-08-2021,07:26 WIB

Salurkan BLT Dana Desa

PEMERINTAH Desa Sungai Dua Kecamatan Rambutan terus menjalankan program bantuan langsung tunai BLT yang anggarannya berasal dari dana desa Seperti tahun sebelumnya tahun 2021 ini Pemdes Sungai Dua telah merealisasikan BLT dana desa kepada keluarga penerima manfaat KPM selama enam bulan terhitung Januari hingga Juni 2020 sebesar Rp 300 000 KPM yang berjumlah 164 KPM Kades Sungai Dua Muslim SH menjelaskan selama pandemi ini kehidupan masyarakat desanya sangat terdampak sama seperti desa desa lainnya Untuk itulah pihaknya berharap agar pandemi Covid 19 ini segera berakhir sehingga perekonomian masyarakat segera membaik Tahun ini dana desa Sungai Dua terkonsentrasi untuk penanganan Covid 19 Ya salah satunya Pemdes diminta untuk menganggarkan dana desa untuk BLT bagi masyarakat yang terdampak Nah di desa kami ini yang sesuai kriteria ada 164 KPM yang kita berikan BLT Dan sudah kita bagikan selama enam bulan terakhir Januari hingga Juni Dan alhamdulillah pembagiannya lancar dan tetap kita laksanakan sesuai prokes kata Muslim dibincangi Minggu 8 8 kemarin Bukan hanya membagikan BLT kepada masyarakat terdampak Covid 19 Pemdes Sungai Dua juga memiliki sejumlah program dalam upaya penanggulangan dan pencegahan Covid 19 Antara lain mendirikan Posko juga membagi bagi masker kepada masyarakat Karena desa kita cukup berdekatan dengan Kota Palembang tentu sangat riskan Maka dari itu kami sebagai pemerintah desa tak henti hentinya untuk mengingatkan dan menghimbau masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan dengan 5 M Mudah mudahan upaya kami untuk mencegah penyebaran Covid 19 ini berhasil sehingga kita bisa terbebas dan Covid 19 segera berakhir doanya yan adv

Tags :
Kategori :

Terkait