Resep Sederhana Tekwan, Makanan Khas Palembang yang Cocok Disantap Saat Cuaca Dingin

Resep Sederhana Tekwan, Makanan Khas Palembang yang Cocok Disantap Saat Cuaca Dingin

--

HARIANBANYUASIN.COM - Saat cuaca dingin atau hujan turun sepanjang hari, menyantap hidangan berkuah hangat terasa jauh lebih nikmat.

Salah satu pilihan yang pas adalah tekwan, makanan khas Palembang, Sumatra Selatan.

Tekwan dikenal dengan kuahnya yang gurih dan segar, berisi bulatan ikan yang lembut, dipadukan dengan jamur dan bihun.

Meski terlihat istimewa, tekwan sebenarnya bisa dibuat sendiri di rumah dengan bahan yang cukup sederhana.

Tekwan terbuat dari adonan ikan dan sagu, mirip dengan pempek, namun dibentuk lebih kecil dan disajikan dalam kuah kaldu udang.

Aroma bawang putih dan ebi (udang kering) yang khas membuat hidangan ini terasa hangat dan menenangkan.

Tak heran jika tekwan sering menjadi sajian favorit keluarga Palembang, terutama saat malam hari atau musim hujan.

Berikut resep sederhana tekwan yang bisa kamu coba di rumah.

Bahan adonan tekwan

- 250 gram ikan tenggiri giling (bisa diganti ikan gabus)

- 150 gram tepung sagu

- 2 siung bawang putih, haluskan

- 1 putih telur

- 1 sendok teh garam

Sumber: