Isra Mikraj di Smansabunda, Ini Pesan Ustadz H Winarto Abdul Aziz
--
PANGKALAN BALAI, HARIANBANYUASIN.COM - Ratusan peserta didik satuan pendidikan Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Banyuasin III (Smansabunda), Kabupaten Banyuasin menggelar Isra Mikraj, Jumat 24 Februari 2023.
Acara dilaksanakan di Halaman sekolah setempat, selain dihadiri oleh pendidik dan tenaga kependidikan, juga dihadiri oleh komite sekolah.
Pada kegiatan tersebut, Smansabunda mendatangkan Al Ustadz H Winarto Abdul Aziz.
Dalam ceramahnya, dirinya mengajak warga sekolah untuk meneladani nabi muhammad, dan memotivasi semua peserta didik, agar melakukan perbuatan baik.
Ustad menekankan agar warga sekolah wajib melaksanakan shalat lima waktu.
"Mulai dari sekarang harus melakukan perubahan, dari perbuatan yang kurang baik, melakukan perbuatan baik," pesan dia.
Kalau, sebelumnya jarang shalat, mulai dari sekarang jangan tinggalkan shalat lima waktu. Dan berbakti pada orang tua, karena orang tua sudah bersusah payah menyekolahkan anak-anak.
Sumber: